Friday, September 26, 2014

Strategi dan taktik dasar memenangkan permainan catur 2 – Skewer


Skewer adalah serangan langsung terhadap perwira lawan yang berada pada satu diagonal, lajur, atau baris sehingga menyebabkan pihak yang diserang akan mengalami kekalahan kualitas atau bahkan kalah perwira. Jika melihat penjelasan di atas, maka tampaknya ada kesamaan antara Skewer dan pin. Akan tetapi, skewer dan pin bukanlah hal yang sama. Perbedaan antara pin dan skewer  teletak pada perwira yang ada di tengah. Coba bandingkan strategi pin dan skewer pada gambar di bawah ini.
perbedaan Pinning dan Skewer

Pinning dan Skewer



Gambar  pertama adalah contoh pin. Dalam posisi tersebut, benteng adalah perwira yang berada di tengah dan mendapat ancaman langsung dari gajah putih. Pada posisi tersebut, hitam wajib melangkahkan rajanya sehingga bentengnya akan dipukul oleh gajah putih.

Gambar kedua adalah contoh skewer. Dalam posisi tersebut, raja hitam berada di tengah dan mendapat ancaman langsung dari gajah putih. Akibatnya, hitam harus melangkahkan rajanya dan merelakan bentengnya dipukul oleh gajah putih.

Dari gambar di atas, kita dapat menyimpulkan persamaan antara pin dan skewer adalah sebagai berikut:
1. Persamaan pin dan skewer adalah sama-sama menyerang perwira lawan yang berada pada satu lajur, baris, atau diagonal.
2. Pin dan skewer menyebabkan pihak yang diserang harus mengalami kalah kualitas atau bahkan kalah perwira.

Sedangkan perbedaan pin dan skewer adalah sebagai berikut:

1. Pada taktik pin, perwira yang berada di tengah tidak bisa bergerak karena akan membuka kesempatan bagi lawan untuk memenangkan kualitas. Sedangkan pada skewer, perwira yang berada di tengah wajib bergerak dan bisa  dipastikan bahwa pihak yang menyerang pasti akan memenangkan kualitas atau bahkan perwira.

2. Pada pin, perwira yang terkena serangan langsung memiliki nilai lebih rendah daripada perwira yang berada di belakangnya ( pada contoh diatas, benteng memiliki nilai lebih rendah dari pada raja). Sedangkan pada skewer, perwira yang berada ditengah dan mendapat serangan langsung memiliki nilai lebih tinggi dari pada perwira yang ada dibelakangnya (pada contoh di atas, raja memilki nilai lebih tinggi dari pada benteng).
Jika telah paham perbedaan antara skewer dan pin, perhatikan contoh penggunaan skewer pada gambar dibawah ini:


strategi dasar catur
 Pada gambar disamping, jika anda memegang buah putih dan giliran anda melangkah, langkah apa yang akan anda lakukan? Jika anda memilih langkah Gc4, maka itu adalah langkah yang benar. Dengan melangkahkan gajah ke petak c4, maka gajah akan melakukan skewer dan “skak” terhadap raja hitam sehingga raja hitam harus berpindah dan kemudian putih memukul gajah di petak g8 tersebut. Gambar disamping adalah contoh skewer pada satu diagonal.


taktik catur dasar
Pada gambar di samping, gajah melakukan skewer terhadap benteng di petak d5 dan akhirnya memenangkan kuda secara gratis setelah benteng hitam terpaksa harus mencari jalan untuk menyelamatkan dirinya.

Skewer bisa dilakukan oleh perwira yang memiliki kemampuan untuk menyerang pada satu garis lurus ( lajur, baris dan diagonal). Jadi, skewer hanya bisa dilakukan oleh gajah, mentri dan benteng.




Temukan langkah untuk melakukan skewer pada posisi berikut, silahkan berikan jawaban pada komentar, selanjutnya silahkan baca artikel taktik lainnya .yaitu Strategi dan taktik dasar memenangkan permainan catur -pinning dan Strategi dan taktik dasar memenangkan permainan catur-Fork.


cara melakukan taktik skewer

strategi dan taktik dasar memenangkan permainan catur

Previous Post
Next Post