Negara yang telah ada dalam lingkup kenegaraan bisa saja lenyap dan mengalami keruntuhan. Berikut ini adalah beberapa faktor yang menyebabkan lenyapnya atau hilangnya suatu negara:
1. Hilangnya negara karena faktor alam
Negara bisa saja hilang karena faktor alam. Bencana alam besar seperti gunung meletus atau pulau yang ditenggelamkan oleh genangan air laut bisa saja membuat suatu negara lenyap. Sehingga tidak heran, jika kita bisa menemukan bahwa beberapa informasi di internet menyatakan bahwa akan ada banyak negara yang hilang jika pemanasan global terus terjadi dan tidak dapat diatasi. Beberapa negara yang berada di samudra Pasifik adalah yang paling rawan akan terjadinya hal itu.
2. Hilangnnya negara karena faktor sosial
Yang dimaksud dengan hilangnya negara karena faktor sosial adalah suatu negara yang tadinya sudah ada dan diakui oleh negara-negara lain, tetapi dikarenakan oleh faktor-faktor sosial maka negara hilang atau runtuh. Beberapa penyebab negara hilang antara lain adalah adanya penaklukkan, adanya revolusi, adanya perjanjian, dan adanya pengabungan.
Beberapa negara yang dulunya pernah ada tetapi hilang karena salah satu faktor di atas antara lain adalah Yugoslavia, Jerman Barat dan Jerman Timur, Kerajaan Perancis, dan Uni Soviet.
Beberapa negara yang dulunya pernah ada tetapi hilang karena salah satu faktor di atas antara lain adalah Yugoslavia, Jerman Barat dan Jerman Timur, Kerajaan Perancis, dan Uni Soviet.